Menambah Elemen di Template Blogger

~ ~
Template standar Blogger hanya menyediakan 1 Header (kolom judul) dan 1 Main (kolom posting), karena kondisi tersebut telah diset default. Hal ini seringkali menjadi keluhan karena kita tidak bisa menempatkan beberapa komponen seperti Iklan, banner, script atau lain-lainnya. Untuk memodifikasi template Blogger bagi para ahli tentunya menjadi hal mudah, tetapi tidak bagi pemula seperti saya.

Setelah blogwalking, saya menemukan cara yang saya anggap simple dan sederhana serta mampu dipahami bagi pemula seperti saya.

Berikut langkah-langkahnya:

1. login ke Blogger.
2. Tata letak > Edit HTML.
3. Centang Expand Template Widget
4. Untuk menambah Elemen Header/kolom judul.
Cari kode di bawah ini atau yang mirip denganya:
<div id='header-wrapper'>
<b:section class='header' id='header' maxwidgets='1' showaddelement='no'>
<b:widget id='Header1' locked='true' title='hanya catatan kecil (Header)' type='Header'>
<b:includable id='main'>

Ganti nilai :
maxwidgets='2'
showaddelement='yes'
locked='false'

5. Untuk menambah Elemen Main / posting.
Cari kode di bawah ini atau yang mirip denganya:

<div id='main-wrapper'>
<b:section class='main' id='main' showaddelement='no'>
<b:widget id='Blog1' locked='true' title='Posting Blog' type='Blog'>
<b:includable id='nextprev'>

Ganti nilai :
showaddelement='yes'
locked='false'

6. Untuk menambah Elemen dibawah Navigasi.
Cari kode di bawah ini atau yang mirip denganya:
<div id='content-wrapper'>
<div id='crosscol-wrapper' style='text-align:center'>
<b:section class='crosscol' id='crosscol' showaddelement='no'/>
</div>

Ganti nilai :
showaddelement='yes'

7. Klik pratinjau untuk memastikan tidak ada kesalahan dalam penulisan kode.
8. Jika sudah benar, simpan.
9. Sekarang klik Tab Elemen Halaman dan Elemen Template anda kira-kira akan seperti gambar diatas.
10. Rangkaian kegiatan diatas telah saya coba di template ini dan tidak ada kendala. Namun kalau ada yang keliru tolong dikritik ya.

B-gehe

0 komentar:

Posting Komentar

 
© 2009 - MY LINK
IniMinimalisKah is proudly powered by Blogger